Monday, November 17, 2014

Vehicle | Mobil brand activation Ardan Group & AirAsia (2014)

Ardan Group yang mengoperasikan 3 stasiun radio di Bandung: 105.9 Ardan Radio, 95.6 Radio B, dan 90.5 Radio Cakra kini menjalin kerja sama dengan AirAsia dalam mempromosikan produk dan layanan AirAsia kepada penduduk kota Bandung. Salah satu aktifitasnya adalah 'on-location' brand activation di sejumlah tempat strategis di Bandung dengan menggunakan mobil yang didisain khusus sebagai sarana pendukung utama kegiatannya.

 *mobil brand activation Ardan Group & AirAsia

*mobil brand activation Ardan Group & AirAsia

Artkel lainnya yang berhubungan dengan Ardan Group dapat dilihat pada link berikut:
- Indoor sign Radio Ardan (1990an - sekarang)
- Sticker Ardan Radio (2013, akhir 1990an, awal 1990an)
- Sticker Ardan Radio (2003 dan 1996)


Tuesday, November 4, 2014

Indonesia Broadcasting Expo (IBX) 2014, Bandung

*logo IBX 2014, Bandung

Indonesia Broadcasting Expo (IBX) 2014 diselenggarakan pada tanggal 29 hingga 31 Oktober lalu, di Trans Luxury Hotel - Trans Studio, Bandung. Event ini diprakasai oleh Asosiasi Televisi Swasta Indonesi (ATVSI) dan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), bertujuan untuk mendekatkan masyarakan dengan industri penyiaran.


 *map dan rundown IBX 2014


*opening ceremony IBX 2014


*opening ceremony IBX 2014

Pada pameran IBX 2014 ini juga diikuti oleh pelaku industri radio siaran di Bandung, antara lain bisa dijumpai stand/booth PRSSNI (Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia) Jawa Barat, yang menginformasikan mengenai radio siaran swasta di Jawa Barat dan 'studio mini' yang menyiarkan live event secara vergantian oleh sejumlah stasiun radio di Bandung, antara lain: MQFM, Rase FM, Lita FM, PRFM, K-Lite FM, MGT Radio, Radio Sonora, dan lain-lain.. Juga terdapat booth Ardan Group, Dahlia Group, dan RRI.


*wakil gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar mengunjungi booth PRSSNI Jawa Barat


*booth PRSSNI Jawa Barat


*booth PRSSNI Jawa Barat - K-Lite FM banner


*booth PRSSNI Jawa Barat - MGT Radio live broadcast + banner


*booth PRSSNI Jawa Barat - Radio Sonora banner


*booth PRSSNI Jawa Barat - Lita FM live broadcast + banner


*booth PRSSNI Jawa Barat - live broadcast PRFM + banner


*booth PRSSNI Jawa Barat - live broadcast Rase FM

Booth Ardan Group:
*Ardan Group Mobile Apps campaign di IBX 2014


*Ardan Group


*Ardan Group Mobile Apps campaign di IBX 2014


*Ardan Group Apps demo is here!!

Dahlia Group booth:
*live broadcast, games di Dahlia Group booth IBX 2014

Selain itu terdapat booth Radio Republik Indonesia (RRI) dan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI):
*booth RRI


*booth KPI

Berikut ini beberapa foto lainnya mengenai suasana pelaksanaan IBX 2014 di Bandung:














*sebagian besar foto ini adalah courtesy of Ganang Partho Djojodihardjo, dan di-publish atas izin beliau. Thanks so much.. :-) 

Monday, October 27, 2014

Billboard Ads | 90.4 Cosmopolitan FM Jakarta (2014)


Billboard iklan luar ruang dua acara yang disiarkan oleh 90.4 Cosmopolitan FM yaitu "Breakfast Club" dan "Happy Hour".. terlihat di salah satu lokasi di Plaza Indonesia, Jakarta.

Beberapa artikel lain mengenai Cosmopolitan FM dapat dilihat pada links berikut:
- Sticker Cosmopolitan FM (awal 2000an)

- Papan reklame dalam ruang Cosmopolitan FM (2013)
- Sticker Hard Rock FM, Trax FM, Cosmopolitan FM, Brava Radio (2013)
- Billboard iklan 90.4 Cosmopolitan FM Jakarta (2013)

Thursday, October 2, 2014

On-Air Studio | 107.1 K-Lite FM Bandung (2014)

*Outdoor sign 107.1 K-Lite FM

Bagi penduduk Bandung dan sekitarnya tentunya K-Lite FM sudah tidak asing lagi. Radio yang beroperasi pada frekuensi 107.1 FM ini merupakan salah satu radio siaran swasta yang mengudara pada jalur FM (Frequency Modulation) di kota Bandung pada era perpindahan radio siaran swasta dari AM ke FM di akhir dekade 1980an dan awal 1990an lalu.

Radio ini sebelumnya dikenal sebagai Radio Cotinental, yang didirikan pada tanggal 16 Juli 1970 dan berlokasi di Jalan Cikapayang, Bandung. Tahun 1980 Radio Continental berpindah lokasi ke Jalan Surapati No. 49, Bandung. Dikenal dengan nama on-air Radio Continental Lintas Utama 981 kHz. Di akhir dekade 1990an Radio Continental berpindah frekuensi dari AM ke FM dan menempati kanal 107.2 MHz dan direbranding menjadi Lintas Utama 1072 Kontinental FM. *1072 dibaca Sepuluh Tujuh Dua. Dan berlokasi di Jalan Salam No. 44, Bandung.

Pada era ini format siaran Kontinental FM terdengar lebih menampilkan image station yang religius, berjunalisme artistik, dan memainkan musik easy listening. Acara Tajuk 1072 merupakan salah satu primadona pada saat itu, yang merupakan hasil dari karya jurnalistik yang menggelitik berbagai hal dengan sudut pandang yg berbeda. Acara khas lainnya dari Kontinental FM yaitu Menit ke-44, berupa untaian hadits Nabi di setiap menit ke 44, yang kemudian menjadi familiar/diikuti banyak radio siaran hingga saat ini. Acara lainnya yang diminati pendengar Kontinental FM misalnya Bakudapa (menjawab surat dari pendengar ), HAI 1072 (HAI = Hits Ahad Ini), 1072 Indonesia, Sirkuit Kontinental (acara malam Minggu).


"Sahabat" adalah panggilan khas untuk pendenggar (audience call) Kontinental FM (yang masih tetap digunakan hingga kini, yang lebih dikenal dengan sapaan: Sahabat K-Lite).

Pada tahun 1994, Kontinental FM berubah format menjadi radio untuk profesional muda dan businessman Bandung, radio yang lebih fokus pada ekonomi dan bisnis dan direbranding menjadi 107.2 K-Lite FM, dan menempati kantor dan studio baru di Gedung BRI, Jalan Asia Afrika, didamping Alun-alun, Bandung. Kata K-Lite adalah kependekan dari Kontinental LInTas Ekonomi. Pada masa tersebut siaran radio K-Lite FM hanya dilakukan pada hari kerja saja (Senin sampai dengan Jumat), dari jam 6 pagi hingga jam 12 malam.

Kepemilikan K-Lite FM berpindah ke Yayasan Pendidikan Telkom pada tahun 1996. Lokasi kantor dan studio pun berpindah ke Jalan Sumur Bandung No. 12, Bandung. Brand K-Lite pun kemudian diakronimkan sebagai Kontinental LIntas TElekomunikasi. Pada awal dekade 2000an ini tagline K-Lite FM berubah menjadi: "Bandung's Inspiring Sound". Frekuensi K-Lite FM mengalami perubahan ke frekuensi 107.1 MHz pada saat diberlakukannya penataan ulang frekuensi FM secara nasional pada tahun 2003 lalu.

107.1 K-Lite FM kini diidentikan sebagai stasiun radio untuk profesional muda di kota Bandung dan sekitarnya, dengan target pendengar berusia 25 hingga 45 tahun. Komposisi musik yang dimainkan sekitar 30% lagu-lagu berbahasa Indonesia, dan sekitar 70% lagu-lagu brerbahasa Inggris.

Berikut ini beberapa foto suasana kantor dan studio siaran K-Lite FM di kawasan Jalan Sumur Bandung, Dago, Bandung:

*Dari ruang inilaj siaran K-Lite FM mengudara

*On-air console K-Lite FM

*On-air console K-Lite FM

*Tower antena pemancar K-Lite FM

*Tower antena pemancar K-Lite FM

 *Tower antena pemancar K-Lite FM

Tuesday, September 16, 2014

On-Air Studio | 99ers 100 FM Bandung (2014)

*Outdoor sign 99ers 100 FM Bandung

Radio 99ers (dibaca: Ninetyniners) 100 FM adalah salah satu radio dengan main target anak muda kota Bandung dan sekitarnya.

Tanggal 9 September 2014 lalu 99ers berusia yang ke-14. Happy birthday 99ers!

Radio ini menjadi fenomenal di era 2000an dengan menjadi beberapa kali sebagai radio nomor satu untuk target anak muda di kota Bandung. Suatu prestasi yang jarang dapat dicapai banyak stasiun radio di usianya yang relatif sangat muda.

Sejak tahun 2012 kantor dan studio 99ers berlokasi di kawasan Dago, Bandung. Sebelumnya di tahun 2000-2002 berlokasi di Hotel Perdana Wisata, dan sekitar 10 tahun mengudara dari BRI Tower, Lantai 14, Jalan Asia-Afrika, Alun-alun Bandung.

99ers pun sempat memiliki dan mengoperasikan sister station-nya di Jakarta, 99ers 99.9 FM Jakarta beberapa tahun lalu.

Artikel lain mengenai profil 99ers dapat dilihat pada link berikut: Sticker 99ers di era 2000an

Kini brand color 99ers dihiasi warna 'purple' yang menjadikan brand 99ers terlihat fresh, dinamis, muda, dan semakin funky. Dari perkembangannya, 99ers pernah menggunakan brand color kuning-hitam (bentuk implemantasinya seperti pada sticker dan brand materials lainnya yang didominasi bentuk "yellow traffic sign" logo), dan kemudian brand color biru-kuning, yang kini dimodifikasi dengan menambahkan warna 'purple'.

Berikut ini sejumlah foto suasana studio on-air 99ers 100 FM Bandung:
*tempat para Funky DJ beraksi :-)

*dari sini para Funky DJ 99ers mengudara

*"the equalizer" LED.. it's cool, hah?? ;-)

*99ers indoor sign LED


*Digital on-air console


*Digital on-air console.. It's Funky, rite?


*again.. 99ers' digital on-air console


*interview & live performance stage di ruang siar


*interview & live performance stage di ruang siar

Sepengetahuan saya, ruang siaran 99ers ini merupakan ruang siaran terluas yang dimiliki stasiun radio di Bandung.

Jika ketika di jalanan kota Bandung melihat mobil dengan nomor polisi D 99 ERS, Anda sedang menyaksikan mobil operasionalnya 99ers 100 FM:
 *mobil operasional 99ers
 
*D 99 ERS :-)

*mobil operasional 99ers

Tuesday, August 26, 2014

Indoor Sign | 97.9 FeMale Radio Jakarta (2014)

*Indoor sign 97.9 FeMale Radio - 2014

97.9 FeMale Radio Jakarta sejak awal 2014 lalu mulai menggunakan tagline yang baru.. "97.9 FeMale Radio, Lagunya Makin Asik!", termasuk dimplementasikan pada promotional/branding materilas mereka, salah satunya pada indoor sign.

*Indoor sign 97.9 FeMale Radio - 2014

Artikel lain mengenai FeMale Radio dapat dilihat pada links berikut:
Iklan luar ruang 97.9 FeMale Radio (2014)

Happy Morning bersama Indy dan Bekti
- Tweet Cerita Seru Anda bersama Taksi Blue Bird 
- Interior kantor Prambors & FeMale Radio Jakarta ketika bermarkas di Ratu Plaza