Wednesday, February 20, 2013

Sticker | Oz 103 FM Bandung (awal 2000an)

Radio Oz 103 FM (sekarang Oz Radio 103.1 FM) Bandung adalah tempat pertama kali saya mengenal industri radio siaran baik di Indonesia maupun di dunia. Pada tahun 1992 saya bergabung dengan Oz Club, fans club nya Radio Oz. Melalui Radio Oz dan Oz Club ini saya banyak sekali mendapat informasi mengenai sejarah dan perkembangan Radio Oz, radio di Bandung dan Indonesia, bahkan dunia. Ini dikarenakan networking Radio Oz sangat bagus, termasuk menjadi anggota National Association of Broadcasters (NAB) di Amerika Serikat. Sepengetahuan saya hanya sedikit radio di Indonesia menjadi anggota NAB, selain Radio Oz yang menjadi anggota NAB adalah Radio Prambors dan Radio Sonora di Jakarta.

Dari kegiatan Radio Oz ini juga saya sering mendapatkan sticker dan merchandise lainnya (yang semula tidak saya niatkan untuk dikoleksi, saya dapatkan dan saya taruh saja dan lama-lama jadi lumayan banyak jumlahnya).

Pada 2000an awal saya sempat berkunjung kembali ke studio Radio Oz dan mendapat beberapa sticker:


Dan juga sticker logo Radio Oz (seperti pada gambar dibawah) yang ketika saya bergabung di Oz Club sticker ini hanya boleh dimiliki crew Radio Oz, jadi kalau kita melihat ada mobil yang di kaca belakangnya tertempel sticker ini berarti mobil tersebut mobil crew Radio Oz :D


Namun sekarang sepertinya sticker ini tidak eksklusif hanya diperuntukan crew Radio Oz lagi, dikarenakan pendengar Radio Oz pun dapan memilikinya, juga desain-desain sticker Oz sejak tahun 2000an menggunakan logo ini.

No comments:

Post a Comment