Thursday, April 4, 2013

Sticker | Suara Surabaya 100 FM (pertengahan 1990an dan 2013)


Radio Suara Surabaya 100 FM (sebelumnya di 100.55 FM) adalah salah satu stasiun radio di kota Surabaya dan merupakan radio resmi pertama yang mengudara pada gelombang FM di Surabaya. Suara Surabaya mengudara pertama kali pada tanggal 11 Juni 1983, bersamaan dengan gerhana matahari total pada tanggal 11 Juni 1983. Dan menjadi salah satu radio resmi yang menjadi pionir mengudara pada gelombang FM di Indonesia. Suara Surabaya juga merupakan radio swasta pertama di Indonesia yang menerapkan format "radio news" atau informasi.

Tagline Suara Surabaya adalah "News, Interaktif, Solutif". Suara Surabaya adalah contoh sukses radio di Surabaya, bahkan Indonesia dimana radio ini konsisten membangun brand nya sebagai radio berita dan informasi; dan mampu menjadi salah satu radio dengan pendapatan iklan terbaik di Indonesia.


Sejak tahun 2000, Suara Surabaya meluncurkan suarasurabaya.net, yang memungkinkan pengguna internet untuk mengakses radio online dan informasi via portal ini. Pada pertengahan 2003 Giga FM 99.85 (sekarang SHE Radio 99.6 FM) menjadi bagian dari Suara Surabaya Media, kemudia juga mendevelop M Radio 98.8 FM. Sejak 2011, Suara Surabaya mengangkat tema "Anytime, Anywhere".

No comments:

Post a Comment